Soal Tema 2 Kelas 5 Revisi tentang Tema Udara Bersih Bagi Kesehatan – Hallo adik – adik semua, pada kesempatan kali ini kita akan membahas soal pilihan ganda 1 sampai 25, isian 10 soal dan uraian 5 soal dengan Tema 2 tentang Udara Bersih Bagi Kesehatan dengan subtemanya adalah Cara Tubuh Mengolah Udara Bersih.
Materi soal ini merupakan lanjutan tingkat selanjutnya yakni tingkat kelas 5 SD yang sebelumnya soal yang kita bahas yaitu soal tema 1 kelas 5
Baiklah, mari langsung saja kita simak uraian materinya dibawah berikut ini!
Daftar isi
Contoh Soal Tema 2 Kelas 5
Berikut adalah contoh soal pilihan ganda 1 sampai 25, subtema : Sumber Energi.
Berilah Tanda Silang (X) pada Huruf A, B, C atau D sesuai dengan Jawaban Yang Kalian Anggap Paling Benar!
1. Manusia bernafas menghirup ….
a. Oksigen
b. Karbondioksida
c. Gas elpigi
d. Nitrogen
2. Cacing bernapas melewati ….
a. Paru – paru
b. Mulut
c. Permukaan Kulit
d. Trakea
3. Belalang bernafas mengunakan ….
a. Paru – Paru
b. Trakea
c. Permukaan kulit
d. Perut
4. Jenis hewan yang bisa bernafas dan hidup di dua alam adalah …..
a. Binatang Laut
b. Binatang Amfibi
c. Burung
d. Reptil
5. Ikan memiliki alat pernafasan yang bernama ….
a. Insang
b. Hidung
c. Sisik
d. Patil
6. Kecebong bernafas mengunakan alat yang bernama ….
a. Paru – paru
b. Trakea
c. Mulut
d. Insang Eksternal
7. Reptil bernafas menggunakan Paru – paru. Berikut ini yang termasuk hewan reptil adalah ….
a. Ayam
b. Tikus
c. Buaya
d. Biri – biri
8. Paru – paru dapat terserang penyakit kanker manakala sel – sel kangker tersebut terus berkembang. Salah satu pemicunya adalah roko.
Dalam hal ini, siapakah yang beresiko paling mudah terkena penyakit kanker ….
a. Penjual parfum
b. Penjual Rokok
c. Pabrik rokok
d. Perokok
9. Ketika manusia menghirup udara, maka saat itu pula lah diafragma berkontraksi menjadi lebih datar serta paru – paru akan ….
a. Mengembang
b. Mengecil
c. Mengkerut
d. Mendatar
10. Debu, asap kendaraan dijalan dapat menimbulkan ….. udara sehingga dapat mengganggu pernafasan.
a. Pencampuran
b. Polusi
c. Kolusi
d. Menjernihkan udara
11. Faktor penyebab terjadinya gangguan pernafasan adalah ….
a. Lingkungan, penyakit dan kondisi fisik
b. Kendaraan, lingkungan dan udara
c. Fisik, kendaraan dan udara
d. Lingkungan, penyakit dan udara
12. Indonesia merupakan negara Agraris, negeri yang mata pencaharian penduduknya adalah ….
a. Petani
b. Nelayan
c. Pebisnis
d. Pelaut
13. Dibawah ini, manakah yang disebut hewan mamalia laut …
a. Sapi
b. Ikan Lele
c. Paus
d. Katak
14. Dalam hidung manusia terdapat bulu – bulu atau rambut halus yang berfungsi untuk ….
a. Menyaring kotoran yang masuk kehidung
b. Menghasilkan cairan lendir
c. Mencegah oksigen masuk
d. Mencegah karbon diosida keluar
15. Pada sistem pernafasan manusia, tempat terjadinya pertukaran oksigen dengan karbondioksida pada ….
a. Hidung
b. Paru – Paru
c. Mulut
d. Alveolus
16. Apabila rakyat sudah mampu hidup dengan penuh rasa tanggung jawab yang baik, maka kehidupan masyarakatnya akan ….
a. Tertib dan ruwet
b. Tertib dan aman
c. Malas dan pesimis
d. Optimis dan kurang percaya diri
17. Ketertiban dan kebersihan dalam kelas merupakan tanggung jawab dari ….
a. Semua siswa
b. Guru dan wali kelas
c. Wali Murid dan Guru
d. Kepala sekolah
18. Berikut ini manakah jenis usaha dalam bidang agraris ….
a. Ternak Ayam
b. Tambak Udang
c. Perkebunan Karet
d. Tambang Batu Bara
19. Dibawah ini manakah sumber energi yang berasal dari pertambangan ….
a. Batu bata
b. Air
c. Listrik
d. Batu Bara
20. Di pedesaan masih udara masih terasa asri dan sejuk sebab ….
a. Masih banyak burung
b. Masih banyak pepohonan
c. Jauh dari perkotaan
d. Tidak ada kendaraan satu pun yang masuk
21. Pariwisata merupakan jenis usaha ….
a. Jasa
b. Perdagangan
c. Penggadaian
d. Persewaan
22. Gejala asma biasanya ditunjukan dengan kondisi ….
a. Sesak Nafas
b. Kejang
c. Batuk
d. Pingsan
23. Polusi udara dapat menimbulkan gangguan …. pada manusia.
a. Penglihatan
b. Pernafasan
c. Pencernaan
d. Kelaparan
24. Manusia bernafas menghirup ….
a. Oksigen
b. Karbon
c. Nitrogen
d. Atsmosfer
25. Indonesia mendapat julukan sebagai paru – paru dunia karena ….
a. Indonesia berada di bawah garis khatulis tiwa
b. Beriklim tropis
c. Memiliki Hutan yang Luas
d. Negara kepulauan
B. Soal Tema 2 Subtema 1 Kelas 5 Isian
B. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN BERIKUT INI DENGAN BENAR!
1. Untuk memudahkan penyerapan oksigen dari udara maka tubuh cacing selalu….
Jawaban: Basah dan berlendir
2. Katak dewasa bernapas menggunakan …. dan …..
Jawaban: Paru-paru dan kulit
3. Hewan mamalia bernapas dengan menggunakan ….
Jawaban: Paru-paru
4. Udara masuk ke tubuh manusia pertama-tama melalui ….
Jawaban: Hidung
5. Sikap atau perilaku untuk senantiasa melaksanakan tugas dan kewajiban tertentu dinamakan ….
Jawaban: Tanggung jawab
6. Usaha meningkatkan hasil pertanian dengan cara memperbanyak jenis tanaman pada suatu lahan pertanian dinamakan ….
Jawaban: Diversifikasi
7. Usaha perikanan seperti budidaya ikan lele, ikan mas dan ikan nila termasuk jenis perikanan yang menggunakan air ….
Jawaban: Tawar
8. Kegiatan mengolah barang mentah menjadi barang setengah jadi atau barang jadi dinamakan kegiatan ….
Jawaban: Industri
9. Lagu gugur bunga, hymne guru dan mengheningkan cipta adalah contoh lagu bernada diatonis ….
Jawaban: Minor
10. Sebuah lagu dengan nada diatonis minor biasanya bersifat ….
Jawsaban: Sedih / Kurang bersemangat
C. Soal Tema 2 Subtema 1 Kelas 5 Uraian
1. Sebutkan organ-organ dalam sistem pernapasan manusia!
Jawab :
Organ-organ dalam sistem pernapasan manusia! :
- Hidung
- Faring
- Laring
- Trakea ( Batang Tenggorokan )
- Bronkus
- Bronkiolus
- Paru-paru
2. Sebutkan ciri-ciri tangga nada diatonis mayor!
Jawab :
Ciri-ciri tangga nada diatonis mayor :
- Bersifat riang gembira
- Bersemangat
- Biasanya diawali dan diakhiri nada do.
3. Sebutkan contoh tanggung jawab terhadap diri sendiri sebagai seorang siswa!
Jawab :
Contoh tanggung jawab terhadap diri sendiri sebagai seorang siswa, antara lain sebagai berikut :
- Mengerjakan tugas dari guru dengan baik
- Mengerjakan PR dengan tepat waktu
- Melaksanakan tugas piket kelas sesuai jadwal
Menjaga alat tulis yang dimiliki agar tidak hilang
– Merawat buku-buku pelajaran yang dipinjamkan oleh guru
4. Sebutkan macam-macam bidang usaha yang memanfaatkan sumber daya alam!
Jawab :
Macam-macam bidang usaha yang memanfaatkan sumber daya alam!
- Bidang agraris atau pertanian
- Bidang perikanan
- Bidang peternakan
- Bidang kehutanan
- Bidang Industri
- Bidang perdagangan
- Pertambangan
5. Sebutkan contoh tanggung jawab sebagai warga masyarakat!
Jawab :
Contoh tanggung jawab sebagai warga masyarakat antara lain sebagai berikut :
- Menjaga ketertiban di masyarakat
- Memelihata keamanan di masyarakat
- Menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan
- Menjaga rasa persatuan dan kesatuan
- Menjaga kerukunan antar warga
- Mematuhi peraturan dan norma yang berlaku di masyarakat
Daftar riwayat hidup tulis tangan
Contoh soal jurnal umum
Kartu Ucapan Aqiqah
Resep dan Cara membuat Puding Enak dan Sederhana
Teks MC
Kata Kata Selalu Salah
Ucapan Ulang Tahun untuk Ibu Mertua
Cara Memperbaiki TV Keluar Gambarnya Lama